Pemerintah Desa Adiarsa menyelenggarakan Forum Konsultasi Publik (FKP) Hasil Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi (REGSOSEK) Tahun Anggaran 2023. Pelaksanaan kegiatan FKP pada tanggal 15 Mei 2023 bertempat di Ruang Aula Balai Desa Adiarsa, Kecamatan Kertanegara, 

Forum Konsultasi Publik (FKP) merupakan kegiatan konsultasi dengan tokoh komunitas di wilayah setempat mengenai ketepatan hasil pengelompokan kesejahteraan keluarga berdasarkan model PMT. Sebagai bentuk partisipasi dan kontrol sosial dalam penyusunan basis data.

Pada forum FKP ini tokoh masyarakat diwakili oleh semua Ketua RT yang tergabung dalam PKRT memverifikasi data hasil pendataan awal regsosek yang telah dilaksanakan pada tahun 2022 lalu.